- PENGERTIAN KAS
Kas
adalah aktiva lancar yang meliputi uang kertas atau logam dan benda – benda
lain yang mempunyai sifat seperti uang.
- GOLONGAN AKTIVA YANG DAPAT DIGUNAKAN SEBAGAI ALAT PEMBAYARAN ATAU MEDIA TUKAR
1. Uang tunai dalam bentuk kertas atau logam
Baik
mata uang sendiri maupun mata uang asing.
2. Uang perusahaan yang disimpan dibank yang
sewaktu – waktu didapat, diambil atau dalam bentuk simpanan giro.
3. Cek yang diterima sebagai pembayaran dari
pihak lain.
4. Cek perjalanan
Yaitu
cek yang diterbitkan oleh suatu bank untuk melayani nasaba yang melakukan
perjalanan jarak jauh.
5. Kasir cek
Yaitu
cek yang di buat dan ditandatangi oleh suatu bank, ditarik oleh bank itu
sendiri
6. Wasel pos
Termasuk
kedalam golongan kas karena sifatnya dapat segera dijadikan uang tunai pada
saat diperlukan.
- GOLONGAN AKTIVA YANG TIDAK DAPAT DIBERLAKUKAN SEBAGAI KAS
1. Deposito berjangka
Yaitu
uang simpanan di bank yang hanya dapat diambil setelah jangka waktu tertentu
berakhir.
2. Uang yang disediakan untuk tujuan – tujuan
tertentu sehimgga terikat penggunaannya.
Missal
: dapat untuk pelunasan hutang obligasi, dana pension, dan dana untuk
pembayaran deviden.
3. Cek mundur
Tidak
dapat digolongkan kedalam kas sebelum tanggal jatuh temponya.
4. Perangko
Walaupun
dapat digunakan sebagai alat pembayaran untuk biaya pengiriman dalam jumlah
kecil, tetapi tidak digolongkan kedalam kas karena tidak diterima sebagai
setoran ke bank.
Perangko
biasanya diperlakukan sebagai perlengkapan kantor.
0 komentar:
Posting Komentar